Arti Per Titik Listrik Jasa + Bahan Terbaru Anti Debat

 Mcb Listrik - Harga jasa pemasangan instalasi listrik disetiap daerah berbeda-beda, jadi sebelum menjalankan proyek pekerjaan listrik wajib berhati-hati.

Arti Per Titik Listrik Jasa + Bahan Terbaru Anti Debat

Atau bagi kamu sebagai konsumen, ada baiknya mengetahui teknis atau harga jasa bahan maupun pekerjaan listrik agar tidak tertipu.


Per titik listrik dapat di artikan dengan 1 titik lampu menyala dalam pergitungan total jalur, contoh dari sumber pln ke saklar lalu ke titik lampu.


Berikut ini cara menghitung per titik instalasi listrik

a. Contoh kasus pertama

Kamu ingin menghitung harga satu titik instalasi listrik, dan bingung bagaimana cara untuk mendapatkan harga sesuai, tidak merugikan dan tidak dirugikan.


Aktual gambar menunjukan panjang kabel instalasi adalah 25 meter dari panel listrik ke saklar dan lanjut ke lampu penerangan atau beban elektronik.


Di dalam 1 jalur instalasi tersebut ada 1 saklar tunggal dan 1 titik lampu led bulat 30 watt, lalu berapa harga pertitik listrik jika aktual dan material seperti yang sudah dijelaskan?


Langkah awal yang perlu dilakukan adalah analysa harga material, dengan cara survei harga ke toko listrik terdekat atau dapat juga melalui marketpalce.


Kabel NYM 3x2,5mm per 100 meter adalah Rp. 1.250.000, total pemakaian kabel adalah 25 meter saja, modal kabel yang dibutuhkan Rp. 312.000. 


Harga saklar tanam + inbow Rp. 12.000, sedangkan harga lampu Rp. 35.000. Total material yang dibutuhkan Rp. 312.000 + Rp. 12.000 + Rp. 35.000 = 359.500.


Setelah kamu mengetahui harga material yang harus tersedia, lanjut memperkirakan harga jasa pekerjaan.


Harga jasa pekerjaan listrik wajib memperhatikan medan kerja maupun tingkat kesulitan, semakin mudah pekerjaan harga bisa saja murah, semakin sulit sudah pasti kontraktor akan mematok harga tinggi.


Contoh mudah adalah ada dua sesi pekerjaan sama namun medan pekerjaan berbeda, pekerjaan A memasang stop kontak dinding 30cm dari lantai, pekerjaan ke B memasang stop kontak di langit-langit plafon setinggi 6 meter.


Pertanyaannya, apakah harga pemasangan sama? Tentu saja tidak, jika pekerjaan A memiliki harga 25.000 akan tidak mungkin pekerjaan B sama. Karena medan lokasi dan peralatan yang dibutuhkan dapat mempengaruhi harga jasa pemasangan instalasi pertitik.


Jadi jika total bahan yang diperlukan adalah Rp. 359.500 maka tinggal ditambahkan jasa sesui harga menyesuaikan medan lokasi Rp. 359.500 + Rp. 25.000 = Rp. 384.500, jadi total harga listrik pertitik adalah Rp. 384.500.


Jika di dalam 1 titik jalur listrik lampu maupun stop kontak terdapat lebih dari 1 titik, maka kamu dapat menambahkan harga sesuai aktual gambar dan lapangan antara 25% sampai 35%. Contoh harga pertitik Rp. 384.500 + 25% = Rp. 481.000.


b. Contoh kasus kedua

Permasalahan yang sering terjadi dalam menentukan harga per titik listrik adalah eksekusi harga pertitik listrik Rab gedung maupun rumah tinggal. Sering kamu temukan ada banya sesi pekerjaan yang dirincikan menjadi 1 rab khusus yang berfungsi agar mudah teranalysa. 


Contoh kasus adalah Si A bertanya pak harga pertitik berapa ya? Tanpa berfikir panjang si B menjawab 175rb sudah bahan dan jasa. Ini terlalu beresiko bagi kamu yang akan menjalankan pekerjaan konstruksi sekala besar, jika rugi pasti rugi besar.


Selanjutnya A memasukkan harga per titik tadi ke data rab pekerjaan listrik, alhasil banyak sekali kejanggalan harga yang mustahil bisa mendapatkan keuntungan.


Di dalam 1 sesi pekerjaan ruangan gedung ada 25 titik pekerjaan listrik dengam medan kondisi berbeda. Seperti yang sudaj dijelaskan, apakah 25 titik tersebut sama rata? pemakaian material dan medan kondisinya? Tentu saja tidak.


Penyelsaian - jika ada lebih dari 2 titik pekerjaan sebaiknya kami bisa menggunakan rumus perhitungan global selanjutnya dibagi total pekerjaan. Contoh pekerjaan 

a. 34.000 

b. 23.000 

c. 75.000

d. 125.000

Akan sangat membingungkan jika kamu menggunakan harga satuan di atas, orang pasti akan bertanya tanya, karena mereka membutuhkan informasi tentang harga dasar per titik listrik. Caranya ada jumlahkan semua sesi pekerjaan dahulu termasuk harga jasa material jasa dan cos keuntungan kamu.


PT = a + b + c + d

PT = 34.000 + 23.000 + 75.000 + 125.000

PT = 257.000 / 4

PT = 64.250 


Dengan cara tersebut kamu akan mudah menemukan harga per titik listrik tanpa harus debat dengan klien. Jika kamu membutuhkan jasa pasang listrik gedung dan rumah segera hubungi kami melalui kontak email dibawah situs ini, layanan 24 jam teknisi berpengalaman.

Post a Comment for "Arti Per Titik Listrik Jasa + Bahan Terbaru Anti Debat"